Cimory Dairyland menjadi salah satu tujuan wisata populer yang menawarkan sejuta pesona yang mengagumkan. Lokasi ini sangat cocok dijadikan sebagai tempat berlibur sama keluarga maupun kerabat.

Berkunjung ke tempat ini akan memberikan kamu kesempatan untuk menikmati libur akhir pekan bersama orang terkasih. Hubungan akan terjalin lebih selaras ketika kamu banyak menghabiskan waktu untuk menikmati berbagai panorama indah yang menenangkan.

Sesuai dengan namanya, konsep tempat ini adalah sebuah area yang menyediakan layanan lengkap untuk memberikan kenyamanan berbeda. Seolah kamu sedang berada di tempat lain. Panorama alam yang ada disekelilingnya membuat nuansa liburan semakin berkesan.

Pesona Cimory Dairyland Puncak

Tempat wisata yang cocok kamu kunjungi saat berlibur ke Puncak
Tempat wisata yang cocok kamu kunjungi saat berlibur ke Puncak (Gambar: kompasiana.com)

Tempat wisata di daerah Megamendung ini sangat cocok dijadikan tujuan berlibur bersama keluarga. Bukan hanya menghadirkan suasana alam yang memukau, namun juga menyediakan beragam jenis wahana yang menarik untuk dicoba.

Dibangun di lahan yang cukup luas membuat tempat ini mampu memberikan kenyamanan yang maksimal untuk semua pengunjung.

Kamu dan keluarga bisa bergerak bebas sesuai dengan keinginan. Suasananya yang asri membuat para pengunjung bisa bermain sepuasnya sambil menikmati panorama alam yang memukau. Tak heran jika tempat ini menjadi populer dan banyak dikunjungi oleh para wisatawan.

Udara di tempat ini sangat sejuk karena dikelilingi oleh pohon yang rindang. Warna daun yang hijau membuat suasana terasa lebih segar dan menenangkan. Pemandangan yang menawan membuat tempat ini sangat bagus untuk dijadikan sebagai spot foto instagramable.

Bukan hanya bisa menikmati warna bersama keluarga yang berkualitas, kamu juga bisa mencoba berbagai permainan menarik.

Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa bisa mencobanya. Beberapa permainan yang tersedia antara lain, duck pond, cow milking, tractor tour de farm, magic village, dan lainnya.

Fasilitas yang Disediakan

Beberapa fasilitas yang disediakan oleh Cimory Diaryland Puncak
Beberapa fasilitas yang disediakan oleh Cimory Dairyland Puncak (Gambar: sentul.city)

Untuk memanjakan para pengunjung, tempat wisata ini sudah dilengkapi dengan berbagai layanan yang bisa diakses secara gratis.

Semua layanan tersebut diberikan untuk menunjang segala kebutuhan pengunjung saat berkunjung. Dengan begitu tingkat kenyamanan serta kepuasan pengunjung bisa lebih terjamin. Berikut beberapa fasilitas yang tersedia.

1. Spot Foto Instagramable

Bagi Kamu yang suka foto, banyak terdapat spot foto yang instagramable di Cimory Diaryland
Bagi Kamu yang suka foto, banyak terdapat spot foto yang instagramable di Cimory Dairyland (Gambar: wisatainfo.com)

Setiap area yang ada di lokasi ini menawarkan suasana yang berbeda sehingga sangat menarik untuk dijadikan sebagai spot foto yang instagramable. Kamu bisa mengabadikan banyak momen saat berkunjung ke tempat ini.

2. Wahana Permainan

Wahana Magic Village yang wajib kamu kunjungi saat berada di Cimory Dairyland
Wahana Magic Village yang wajib kamu kunjungi saat berada di Cimory Dairyland (Gambar: travelspromo.com)

Salah satu area yang paling menarik dari tempat ini adalah adanya permainan yang beragam. Kamu bisa menjajal setiap permainan yang ada, dijamin seru dan menyenangkan.

3. Tempat Parkir

Terdapatnya tempat parkir yang luas
Terdapatnya tempat parkir yang luas (Gambar: www.kompasiana.com)

Tersedia lahan parkir yang luas bagi para pengunjung. Area parkir mobil dan motor terpisah sehingga kamu bisa memarkirkan kendaraan dengan lebih nyaman dan aman.

4. Gazebo

Tersedia gazebo kecil yang bisa digunakan oleh pengunjung untuk duduk, beristirahat maupun berfoto.

Bagi kamu yang datang bersama keluarga, memilih gazebo menjadi salah satu hal yang perlu dilakukan agar bisa lebih leluasa menghabiskan waktu bersama. Nuansa alam yang segar membuat kamu merasa fresh dan lebih nyaman.

5. Mushola

Tersedia mushola di lokasi wisata ini sehingga kamu tidak perlu bingung lagi ketika ingin menjalankan ibadah.

6. Akses Wifi

Berada di dataran tinggi membuat beberapa pengunjung kesulitan untuk mendapatkan sinyal. Tak perlu khawatir lagi karena telah tersedia akses wifi gratis yang bisa digunakan oleh setiap pengunjung.

Dengan begitu, komunikasi kamu selama berlibur akan tetap lancar. Kamu bisa langsung memposting berbagai foto liburan ke akun sosial media dengan cepat.

7. Restoran

Ada restoran juga yang menawarkan menu yang beragam
Ada restoran juga yang menawarkan menu yang beragam (Gambar: travelspromo.com)

Tersedia restoran yang menawarkan beragam menu sajian yang lezat dan menarik. Menu yang ditawarkan sangat beragam, mulai dari sajian lokal hingga barat.

Harga makanan yang ditawarkan pun cukup terjangkau. Kamu bisa menikmati sajian kuliner lezat sambil memandang panorama alam yang indah.

8. Toilet

Tersedia toilet yang bersih dan cukup banyak dikawasan Cimory Dairyland
Tersedia toilet yang bersih dan cukup banyak dikawasan Cimory Dairyland

Tersedia toilet yang bersih dan cukup banyak. Sehingga kamu tidak perlu mengantri lama jika ingin ke toilet.

Lokasi dan Akses Jalan

Bisa menggunakan Google Maps untuk mengetahui lokasi Cimory Dairyland
Bisa menggunakan Google Maps untuk mengetahui lokasi Cimory Dairyland

Lokasi wisata ini berlokasi di Cipayung Girang, Megamendung, Bogor. Tempat ini jaraknya sekitar 28 km dari pusat kota Bogor dan membutuhkan waktu tempuh selama 45 menit.

Akses jalan untuk sampai ke lokasi ini sangat bersahabat dan bagus sehingga bisa dilalui dengan mudah dengan kendaraan motor atau mobil. 

Bagi kamu yang berasal dari luar kota bisa menggunakan aplikasi maps untuk memandu jalan. Dengan mudah, kamu bisa sampai ke lokasi tanpa khawatir.

Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional

Untuk memasuki tempat wisata ini, kamu akan dikenakan biaya HTM. Biaya yang ditetapkan cukup terjangkau untuk setiap orangnya sehingga kamu tidak perlu menyiapkan banyak uang untuk berlibur.

Harga yang tertera mungkin akan berubah sewaktu-waktu tergantung dari kebijakan pengelola. Untuk lebih jelas mengenai harga tiket masuk, silahkan menyimak informasi di bawah ini:

 WeekdayWeekend
Paket combo (Dairyland + Magic Village)Rp45.000Rp65.000
Magic VillageRp30.000Rp40.000
DairylandRp20.000Rp30.000

Tempat wisata ini buka setiap hari mulai jam 08.00 – 17.00 WIB. Kamu harus memperhatikan jam operasional tempat agar bisa mengatur waktu kunjungan dengan tepat.

Pilihlah waktu dan hari yang tidak terlalu padat pengunjung agar kamu bisa menikmati panorama dan permainan yang tersedia secara lebih leluasa. Bagi kamu yang membutuhkan informasi lebih lanjut terkait tempat wisata ini, bisa menghubungi kontak di nomor 087715236853.

Cimory memang sudah terkenal dengan produk yogurt dan susunya. Untuk itu Dairyland ini hadir untuk memberikan nuansa baru bagi pengunjung untuk dapat menikmati produk yang dijual sambil berlibur. Objek wisata yang satu ini sangat populer dan menjadi tujuan utama liburan keluarga.